Ford Resmi Umumkan Kembali ke F1, Mulai Mengaspal 2026 Pabrikan

Berita Otomotif Otomtalk

Otomtalk :

Ford Resmi Umumkan Kembali ke F1, Mulai Mengaspal 2026

Pabrikan roda empat raksasa asal Amerika Serikat (AS), Ford mengumumkan kembali ke Formula 1 (F1) untuk musim 2026. Ini merupakan comeback mereka setelah terakhir kali berpartisipasi di F1 pada musim 2004.

Kepastian comeback-nya Ford disampaikan langsung Presiden dan CEO F1, Stefano Domenicali. Dia berharap, kembalinya Ford bisa ‘menyedot’ lebih banyak penonton F1. Sebab, penggemar dan pencinta Ford menurutnya tersebar di seluruh dunia.

“Kami menyampaikan kabar bahwa Ford akan kembali ke Formula 1 mulai tahun 2026. Itu sangat bagus untuk olahraga ini dan kami sangat senang melihat mereka bergabung dengan mitra otomotif luar biasa yang sudah ada di Formula 1,” ujar Domenicali, dikutip dari laman resmi F1, Sabtu (4/2).

“Ford merupakan merek global dengan warisan luar biasa dalam dunia balap dan otomotif. Mereka melihat nilai besar yang diberikan platform kami kepada lebih dari setengah miliar penonton di seluruh dunia,” tambahnya.

Pada penghujung tahun lalu, Ford secara resmi menjalin kemitraan teknis dengan Red Bull untuk musim 2026 dan seterusnya. Kenyataan tersebut membuktikan keseriusan mereka bersaing di kejuaraan jet darat tersebut.

“Ini adalah awal dari babak baru yang mendebarkan dalam kisah motorsport Ford yang dimulai saat kakek buyut saya [Henry Ford] memenangkan perlombaan dan membantu meluncurkan perusahaan kami,” ungkap Executive Chairman Ford Motor Company, Bill Ford.

Ford mengikuti jejak Audi yang sebelumnya juga mengumumkan masuk ke F1 mulai musim 2026. Audi disebut-sebut akan mengakuisisi saham minoritas Sauber yang menjadi tim kerja mereka.

Lanjut dikomentar…

Ford Resmi Umumkan Kembali ke F1, Mulai Mengaspal 2026

Pabrikan roda empat raksasa asal Amerika Serikat (AS), Ford mengumumkan kembali ke Formula 1 (F1) untuk musim 2026. Ini merupakan comeback mereka setelah terakhir kali berpartisipasi di F1 pada musim 2004.

Kepastian comeback-nya Ford disampaikan langsung Presiden dan CEO F1, Stefano Domenicali. Dia berharap, kembalinya Ford bisa 'menyedot' lebih banyak penonton F1. Sebab, penggemar dan pencinta Ford menurutnya tersebar di seluruh dunia.

"Kami menyampaikan kabar bahwa Ford akan kembali ke Formula 1 mulai tahun 2026. Itu sangat bagus untuk olahraga ini dan kami sangat senang melihat mereka bergabung dengan mitra otomotif luar biasa yang sudah ada di Formula 1," ujar Domenicali, dikutip dari laman resmi F1, Sabtu (4/2).

"Ford merupakan merek global dengan warisan luar biasa dalam dunia balap dan otomotif. Mereka melihat nilai besar yang diberikan platform kami kepada lebih dari setengah miliar penonton di seluruh dunia," tambahnya.

Pada penghujung tahun lalu, Ford secara resmi menjalin kemitraan teknis dengan Red Bull untuk musim 2026 dan seterusnya. Kenyataan tersebut membuktikan keseriusan mereka bersaing di kejuaraan jet darat tersebut.

"Ini adalah awal dari babak baru yang mendebarkan dalam kisah motorsport Ford yang dimulai saat kakek buyut saya [Henry Ford] memenangkan perlombaan dan membantu meluncurkan perusahaan kami," ungkap Executive Chairman Ford Motor Company, Bill Ford.

Ford mengikuti jejak Audi yang sebelumnya juga mengumumkan masuk ke F1 mulai musim 2026. Audi disebut-sebut akan mengakuisisi saham minoritas Sauber yang menjadi tim kerja mereka.

Lanjut dikomentar…

Silakan cek berita dan update terbaru di menu HARI INI , link ada diatas
atau browse instagram @Otomtalk dibawah ini:

NB:
Informasi Otomotif, tips, berita, lucu, video viral, browse hashtags: otomtalk berita mobil
kunjungi sponsor kami Vespa dealer Medan & Sumut www.vesparkindo.com
Untuk video otomotif bisa lihat dan Follow instagram @otomtalk untuk updates

Untuk informasi Berita Medan , silakan browse www.medantalk.com
Cek info lowongan kerja di www.KarirGram.com
Medan Punya Cerita cek www.MedanKu.com